* about my writing *

SEMUA TULISAN DI SITUS INI ADALAH HAK CIPTA THE UNTOLD PENGAMBILAN NASKAH BAIK SEBAGIAN MAUPUN KESELURUHAN HARUS DENGAN IJIN PENGARANG. ^_^ pizzz youw

buta

>> Wednesday, 9 December 2009

sembunyi sembuyi
membungkam suara mendekap senyap

kami bertemu lagi
antara surga dan neraka
antara gelap dan terang

dalam mimpiku
dalam hidupku

antara nyata dan fana
waktu mataku terbuka dan nafasku berhembus

dia gelap tapi tidak hina
dia malaikat pencabut nyawa

dia bijak yang tidak suci
dia dosa di antara arang

dia jauh dari bersih dan tenang
dia jelaga bercahaya

tidak kenal malam tidak kenal siang
racun dan bisa adalah ucapnya


pedang dan pisau adalah lakunya
kalau luka adalah hadiah yang tak pernah lepas
derita adalah nafas tak pernah hilang


tapi malaikat ini mencintainya
bidadari putih yang tersungkur di depan kakinya

tak lapuk dibuang
tak luka di nista

kenapa hitam mesti jauh dari putih
sedang malaikat dan setan tak kenal cinta

Read more...

the secret allure

>> Thursday, 26 November 2009

It is beauty that I seek
before day lays down and end, before the sun sets down and weak

but yet, it felt like yesterday
when i listened to the murmuring trees that sway
how sweet the dawn that whispered while it prays
a melody in morn sung by the ray

It told me story about sages and beauty
for there i stayed ,floated and dream peacefully

i spoke to the day, i sang with the night
'tis misery flew and solitude run
I danced like firelight
cheered by the moon, loved by the sun

O' my utterly perpetual happiness
O' my dear proud souls that refuse to bleak
a joy is the sky when it's blue and cloudless
This hymne is in rhyme is the first time I saw you

You are the beauty that I seek
an allure that will never glow dimmed
the lasting frail of delicacy
timeless portrait that keep my soul in tune
---------------------------------------------------------

Read more...

Kuda Kuda Liar

>> Sunday, 27 September 2009

kuda kuda liar
berlari tida kenal batas
jarak cuman cakrawala
malam siang jadi satu
savana dan langit ayahbundanya


di kuku kukunya terpatri jejak hidup
asa dan terjal yang sudah dilukis tanpa galau

tawa dan cita
adalah nyawa yang tak kenal duka

senyap bukannya lenyap
tapi kelu dibungkam asa yang terus merayap

Disisiku separuh jiwaku sedang menatap jauh dan lepas
matahari adalah rumahnya
belenggu adalah musuhnya
Dia menungguku buat dihempas

Dan dia menunggu
hidup dan bebas adalah jiwa dan cinta
sedang hatiku dan hatinya adalah tali yang bukan kekang

Separuh dari nyawaku merentangkan sayap lebar lebar
menunggu hela dari hatiku buat dilepas
dia galau dari sahut sahutan asa minta dikejar
" lepaskan, sisa perjalananku jangan jadi ampas"


Kuda kuda liar di padang senja
berandalku sedang melesat ke luar


kutitipkan asa dan jiwaku buat dia
biar matahari dan angin jadi pandunya

Berandalku tidak bisa dihela
tali kekang bukan hidupnya

sedang hidupku tida berantai tidak berjeruri
dua hati terlalu banyak buat berandalku

Read more...

perawan dan sungai

perawan di tengah sungai
dipanggil hati dari kejauhan
dia cuman diam

perawan di tengah sungai
dihujani salam dibawa elang elang liar
dia cuman diam


digenggamnya segumpal hati yang masih putih
dibungkus rapih
penuh darah berasa perih


jantungnya sudah kosong
dililit tanaman liar
dipagar kawat berduri


perawan duduk di tepi sungai
dikejar angin meraung raung
dia cuman diam

matanya tidak bernyawa
ucapnya tidak terdengar
jiwanya tidak berasa

dan bocah kecil berandalan kampung
turun dari gunung
memandangnya penuh rasa ingin tahu

kalau genggaman di tangan terlepas
dipungut anak kampung buat mainan
sebagai ganti ikan berenang di kali

perawan duduk di pinggir sungai
yang dinanti sudah tidak kembali
yang disimpan sudah tidak lagi berarti

genggamannya kini kosong tidak berbekas
hanya mengepal jari jari yang bersih
hatinya dibuang menggelinding jauh
dipungut anak anak main di kali

Read more...

nyanyian sebelum mati

>> Saturday, 15 August 2009

berat kepalaku

ayun ayunan malam sudah makin lengah

dan kau sedang mainkan hatiku
lewat lagu gubahanmu sendiri

kakiku masih berlari jauhi petikan nadamu
tapi ini pijakan belum kuat benar

dan makin jauh aku makin merindukanmu
makin jauh aku makin gundah

apa kekuatanku sudah habis
sudah menipis
dimakan rayap
rayap rayap waktu yang tumbuh besar setiap detik

dan kau tertawa

di setiap alinea kehidupanku
di setiap torehan langkahku
dan kalimat yang tumpah dari mulutku

dan kau penuh miris menutup sebelah matamu
mesti kugenggam hartaku dari jantung satu satunya

dan selembar kesucian yang sudah kau jadikan selimut

kau masih terdiam

dengan tawa yang tidak terdengar
tidak terlihat
seperti pedang tak nampak mengirisku kecil kecil
hidup hidup


seperti satu jiwaku yang tersiksa
hidup di imajinasi liar yang penuh darah
menyiksaku seperti tiang gantungan yang menunggu tugas

seperti orang orang di tanah lapang yang menunggu atraksi
sedang berkumpul di alun alun menunggu satu nyawa lewat dan terbang

kubiarkan jantungku berlarian
berontak seperti kuda liar dan tidak terkekang

aku masih gemetar menunggu malam menghilang
tiap detik seperti palu berat yang kelamaan datang
tiap menitnya bikin rambutku memutih dan keriput
hai malam cepatlah kau pulang
pergi dari sini dan tinggalkan jiwa liarku yang menunggu tenang

miris, ngilu dan perih


semoga pagi datang bawakan aku tali kekang
dan semua jiwa lelap dengan tenang
dibawah terang

Read more...

the book

>> Saturday, 18 July 2009

i keep the book for years
and it stays in my pocket
sleeping

i keep the book in vain
the only one i can read
is the title

i keep the book to unlock my dreams
but i can never touch it

then one
i can never understand
shattered me too deep
and put a hollow under my chest

its the story i wish to find out for years
in every line, in every passage written

it lays closer than my heartbeat
side to side
with nuace boundary between my sanity

but it always locked
and the key is burried deeper
inside

i keep it beside me
tho' it's always evading the chain i have been given

i keep the book beside me still
it stays
but only the cover

Read more...

jantungku

>> Thursday, 9 July 2009

aku mau keluarkan jantungku

berdetak sendiri di tengah hutan

tanpa nyawa
tanpa raga
cuma asa

aku mau keluarkan teriakku
ditengah ladang
disebar angin angin beku
yang datang dan pergi tanpa pamit



daripada hanyut di tengah pasang
dibawa air asin dan tawar yang kian bertikai

daripada busuk teronggok di dasar segara
dihindari ikan dilewati arus

jantungku beracun
nafasku berbisa

sekali ucap kataku tajam
usah belati sembilu diasah
darah pun pecah sendiri

aku tinggalkan jantungku
sendirian tanpa raga

Read more...

bicara pada diri sendiri

>> Sunday, 3 May 2009

sudah
tidak bisa lagi bicara
bahasaku tidak cukup
air mataku sudah habis
suaraku tidak bisu
hanya tidak keluar

sudah
tidak bisa lagi berkata
cuman luka dalam darah
sudah reda diganti hari

duka itu hiasan
lelah itu kiasan

bodoh dalam tahunan cuma habiskan waktu

bentar lagi aku juga habis
dikenang tidak dikenal bukan

termenung sendiri menggunting masa lalu
lupa saja biar tidak kembali
biar saja jangan peduli

hendak kau tanya pada siapa
batas hidup dan mati cuma setipis kertas

aku mau malam diganti siang
melihat biru langit dan embun pagi
berjemur di matahari dan nikmati hujan

biar
biar saja senja menunggu
dia punya banyak waktu

Read more...

sadar

aku
tidak mengiris nadiku dan bilang surga sudah dekat

aku
tidak tenggelam dan bilang nafasku pecah

aku
tidak terkapar dan lunglai digigiti malam

aku
mendengar jantungku berdetak lebih keras dari jarum jarum jam

aku
masih menunggu matahari bangun dan mengeliat meninggalkan gelap

aku
masih disini

Read more...

matahari tenggelam

>> Wednesday, 8 April 2009

menunggu matahari tenggelam

berkeluh kesah sendiri menggenggam tabir

diam diam

henti lesu di bibir aku

tapi terkunci rapat rapat susah bicara

cuma mata berajam angan
duduk sendiri di nisan tua


menunggu matahari tenggelam
sudah menurun sudah lagi senja

matahari sekali lagi lewat

malam bakal panjang

lebih gelap dari yang kemarin

Read more...

the proud of noone

>> Wednesday, 11 February 2009

I'm a proud owner of faith

a life of my own

i wrote in glitters so you can read my soul
i'll mark you as drifters so you can feel my role

dont bother revolving i will never stop
beautifully felt the ups and downs

they will drop me out of my page
but i still live as a sage

faith dont always stays upon
only dreams keep us moving on

see me higher than the moon
feel me like fire among the cold

dont loose faith when world got you faken
this journey is way too divine not forsaken

if you feel you are left behind
revived me again throuh your mind
i'll unlock your heart that may blind
i'll open your dignity and make it kind

to be enshrined in your own mind

please rewind

Read more...

nasihat

aku menurunkan nafas
dibawah samudra gelap tidak berujung
samudra hitam bertabur bintang bintang
dan duniaku berputar didalamnya


mungkin nanti bintang bintang datang sendiri
saat sayap mulai rapuh mendekati matahari
dan ia rapuh tergerus waktu
terbang ketinggian dipaksa mimpi terburu buru

aku menurunkan detak jantung yang terlalu cepat
sesak saat dia berontak dan aku melambat

kelelahan yang tidak berasa
kehilangan yang tidak terjawab

kau bilang " turunkan bintangmu pelan pelan "
dia pergi tidak kemana
biar dia datang sendiri
dan kau dorong aku dengan sedikit asa

mimpi dan senyuman yang bikin aku hidup

Read more...

im on a high when writing this

>> Saturday, 24 January 2009

she stood there
with eyes demanding more answers
what kind of fate that brought her here
waiting day and night outside your door

her hair is unlocked like wind
like breeze that swept the thought
erasing your mind

the look upon her face
is another world when you gaze the sight

the mind flies like wind
come from dream that forget to wake up
all along the path she goes
nowhere but a thousand fairies as companies

her heart is a heaven
land that is more than the greenest hills
the valley that forbidden to touch
the lips sealed and spokes only from mind

touch you deep inside
hold you close than vein

when you trapped in her smiles
she'll take you inside out
unbroken words and a voiceless songs

what brought her to your door
the kiss of dew and the chilly air
or mist that never left from her side

Read more...

.. kosong..

>> Saturday, 17 January 2009

aku
terkapar ditengah rantau
dan kau yang duduk disampingku


aku
menghilang sendirian
lebur dalam jiwa jadi satu di kau

aku
dan kau

tiga detik penantian di 5 tahun kehidupan
terasa panjang
terasa lelah

aku
seonggok jiwa kehilangan hati
sudah tersimpan di kau punya jiwa
sudah terkunci di kau punya rasa

tinggal raga tanpa nyawa

sudah kujual buatmu
tanpa harga
cuma buatmu

Read more...