aku mau hidup
>> Thursday, 25 December 2008
kepalaku berdengung
sakit
jiwaku jalan dan lari dibawah hujan
letih
ragaku berlari dari ujung pagi ke sudut malam
kelelahan
asa ini terbang dan jatuh bangun dihempas hidup
aku takut pupus
sudah terkaparkah aku yang galau
bangun terus diteriaki jiwa dalam diri
citaku yang susah mati
biar dibunuh remuk redam dan dihajar ditampari
nafas tinggal satu pun ia paksa aku bangkit
dan aku bertahan
saat gelap aku mencari terang
saat bisu aku mencari kata kata
bila panas aku tidak bisa berteduh
aku reguk jalur panjang dan jalanan bumi
mati hidup mati hidup
dia sudah diambang punah
sampai kapan ini jalanan lewat
sampai kapan angin berhenti bermain
aku lebih suka yang pasti
hancur sudah ini hati direguk kepalsuan
dan aku ditinggal sendiri
sendiri
sendiri
aku tidak mau mati
0 comments:
Post a Comment